Fakultas Syariah memiliki Sumber Daya Manusia yang sangat mumpuni dalam hal keilmuan Hukum, baik hukum Islam maupun hukum positif. Pada kesempatan Ramadhan 1442 H ini, Dosen Fakultas Syariah bekerja sama dengan Samarinda Pos menghadirkan satu rubrik khusus yang diberi nama “Tanya Jawab Ramadhan”. Pertanyaan yang dijawab berkaitan dengan hukum-hukum terkait bulan Ramadhan, dengan bahasa yang ringan dan tentunya mudah difahami.
Kegiatan ini akan berlangsung selama 30 hari selama Ramadhan, dan akan hadir setiap hari di Koran Samarinda Pos. Menurut info yang Humas FASYA dapatkan, bahwa hampir seluruh dosen FASYA akan berpartisipasi menjawab persoalan yang berkaitan dengan ibadah Ramadhan, dan seluk beluk bulan Ramadhan. “Kita memanfaat momentum bulan Ramadhan bukan hanya dengan amalan yang berbetuk lisani yaitu dengan cara ceramah, tausiah, safari Ramadhan, tetapi kita lengkapi dengan berdakwah secara tulisan. Melalui media ini juga kita harapkan semakin banyak yang akan membaca apa yang kita tulis, dan tentunya manfaatnya pun kita harapkan bisa dirasakan oleh banyak pihak.” jelas Dr. Bambang Iswanto, M.H.

Rubrik Tanya Jawab inipun dibuka dengan isu Vaksin di Bulan Ramadhan apakah membatalkan puasa? pertanyaan ini dijawab oleh Ustaz. H. Aulia Rachman, Lc., M.H, dilanjutkan dengan hukum berpuasa tapi tidak shalat yang dijawab oleh Ust. Abd, Syakur, Lc., M.H, dan hukum mengintai orang yang tidak berpuasa oleh Ust. Dr. Bambang Iswanto, M.H, Hukum Mencicipi Makanan ketika puasa, oleh Ustazah Maisyarah Rahmi HS, Lc., M.H., Ph.D., hukum muntah ketika puasa oleh Ust Muhammad Idzhar, Lc., M.H, dan masih banyak pertanyaan lain yang biasa terjadi di bulan Ramadhan, seperti hukum menonton Drama Korea ketika puasa, hukum berpuasa bagi pekerja berat, hukum menggunakan soflens ketika puasa, dan masih banyak lagi pertanyaan yang akan dijawab sampai akhir Ramadhan. Jawaban lengkap dapat dibaca di Samarinda pos secara cetak maupun elektronik online.
